Sabtu, 30 Oktober 2010

Perut Anda buncit : Turunan atau Kebanyakan Makan?

Jika Anda sudah mulai jarang mengunjungi gym atau bahkan belum pernah berolah raga di gym, masalah yang satu ini mungkin kerab kali menyusahkan Anda : “Perut Buncit”. Asupan yang berlebih setiap harinya pasti akan mengakibatkan penimbunan lemak. Herannya, kenapa perut buncit ini lebih sering terjadi pada pria?

Penelitian yang telah dipublikasikan dalam International Journal of Obesity menyimpulkan bahwa memang secara genetis jaringan lemak itu berbeda pada pria dan wanita. Bila wanita menyimpan kelebihan lemaknya di bokong, pinggang dan pinggul, Pria menyimpan kelebihan lemaknya di perut. Kabar buruknya, ternyata penyimpanan lemak di perut lebih membahayakan. Lemak di perut, yang sering disebut dengan visceral fat, ternyata berhubungan erat dengan berbagai penyakit seperti jantung koroner, kepikunan, dan diabetes.

Menghilangkan perut buncit pada dasarnya dapat dilakukan dengan mengatur pola makan kita, sehingga energy yang dikonsumsi tidak melebihi energy yang Anda keluarkan setiap harinya. Berolah raga juga sudah teruji efektif dalam upaya penurunan berat badan – “penghilangan perut buncit”.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar